Cara Menggunakan Damdex
Tahapan ID sudah banyak membahas tentang
waterproofing dan injeksi beton. Biasanya dibahas secara terpisah.
Agak berbeda dari sebelumnya, Tahapan ID kali ini ingin membahas material yang dapat digunakan pada pekerjaan
waterproofing maupun injeksi beton Yaitu Damdex.
Waktu masih banyak melakukan pekerjaan injeksi semen, saya juga pernah menggunakan material ini sebagai water plug atau menambal bocor maupun dijadikan perekat untuk memasang titik injeksi semen.
Karena multi fungsi, damdex begitu laris dan sangat laku dipasaran. Saya melihat di tokopedia, produk ini bahkan dijual ribuan kali oleh satu toko. Ini membuktikan bahwa damdex sangat diminati. Oleh sebab itulah, sangat menarik untuk dibahas.
Sebagai pengetahuan sebelum anda mencoba untuk membelinya, ada baiknya membaca pembahasan ini sampai tuntas agar dapat mempertimbangkan dan mengambil keputusan yang tepat. Sekaligus mengetahui cara pemakaian material ini.
Apa itu Damdex ?
Damdex merupakan aditif atau bahan untuk campuran semen yang dapat menghasilkan material sebagai pelapis anti bocor, perekat atau penambal bagian bangunan yang mengalami bocor.
Damdex bisa menjadi perekat untuk memasang titik injeksi saat melakukan pekerjaan injeksi semen. Bisa juga menjadi
waterproofing, penutup nat keramik, menghentikan aliran air. Tergantung bagaimana kita memanfaatkan material ini.
Kegunaan Damdex dan Kelebihannya
Damdex berbentuk cairan yang diaplikasikan dengan dicampur semen. Campurannya dapat kita gunakan sebagai waterproofing ataupun sebagai perekat. Tergantung perbandingan semen dan cairan damdex yang dicampurkan.
Damdex dapat menjadi pelapis anti bocor yang dapat diaplikasikan pada kolam renang ataupun area lainnya. Lapisan yang dihasilkan akan mencegah air menembus beton.
Campuran damdex dan semen akan menghasilkan lapisan waterproof yang tahan terhadap sinar matahari, kuat dan tahan lama.
Damdex mampu membuat semen menjadi lebih cepat kering. Apabila dicampurkan pada beton segar, maka beton akan dengan cepat mengering. Atau gunakan damdex sebagai waterplug yang dapat dimanfaatkan sebagai penyumbat saat terjadi masalah bocor.
Campuran damdex dan semen juga dapat menjadi perekat yang baik dalam air. Damdex dapat digunakan untuk pemasangan keramik dalam air tanpa harus menguras airnya terlebih dahulu.
Semua campuran semen dan damdex akan membuat lapisan yang keras dan kuat. Misalnya untuk plesteran akan menjadi lebih kuat dan cepat mengering. Begitupun jika dicampur ke dalam beton akan menghasilkan beton lebih kuat 35% dari beton tanpa dicampur damdex.
Damdex sangat multifungsi. Campuran semen dan damdex dapat meresap ke dalam celah retakan jika dibuat lebih encer. Atau akan menjadi perekat yang baik jika dicampur semen yang lebih banyak. Atau buat damdex dan semen menjadi lebih padat bila mau digunakan untuk menambal beton yang bocor.
Jenis Damdex
Damdex dibagi menjadi 2 yaitu damdex tanpa warna dan damdex berwarna. Keduanya memiliki keunggulan dan fungsi yang berbeda. Misalnya, Damdex berwarna dapat dijadikan waterproofing untuk dinding bangunan tanpa harus mencampur dengan pewarna untuk menghasilkan dinding luar yang estetik.
Sedangkan damdex yang tidak berwarna dapat digunakan sebagai perekat dan penutup nat keramik. Karena tanpa pewarna akan mampu menghasilkan beton yang sesuai warnanya.
Secara umum, damdex terbagi menjadi 4 ukuran yaitu : 20 liter, 5 liter, 1 liter dan ½ liter. Sangat praktis dan bisa menyesuaikan sesuai dengan kebutuhan.
Damdex warna memiliki 6 pilihan warna dasar yang menarik yaitu : abu-abu, merah, coklat, biru, hijau dan hitam. Warna ini sudah ready, kalau mau pesan warna lain sebenarnya bisa asalkan dalam jumlah yang banyak biar bisa diproduksi secara khusus.
Cara Menggunakan Damdex
Damdex multifungsi dapat digunakan sebagai waterproofing,membuat beton kedap air, menutup nat keramik, campuran plesteran, water plug dan lain sebagainya.
Untuk lebih jelasnya, Tahapan ID bahas satu persatu saja.
Damdex Sebagai Campuran Beton Tahan air
Pada proyek tertentu, misalnya gedung bertingkat. Dibutuhkan beton yang tahan terhadap air pada area basement ataupun area yang berada dibawah permukaan tanah lainnya.
Damdex mampu meningkatkan daya tekan dan kualitas beton sampai 35%. Selain itu juga bisa mempercepat proses pengerasan beton, menjadikan beton tahan bocor dan mampu mengurangi korosi pada tulangan beton.
Cara pemakaian juga tergolong mudah dan praktis. Berikut ini tahapan yang dapat dilakukan :
- Buatlah takaran antara pasir, semen dan koral sesuai dengan mutu beton yang diinginkan atau bisa menggunakan readymix untuk mendapatkan beton yang lebih berkualitas
- Aduk terlebih dahulu beton yang akan dicampur damdex. Kemudian campurkan damdex sebanyak 2% dari berat jenis semen. Misalnya 1 liter damdex dapat dicampurkan pada 50 kg semen ( 1 zak semen ). Jika menggunakan beton readymix, mintalah data berat semen yang digunakan pada beton tersebut.
- Campurkan damdex kemudian di mixing kembali sampai sampai material tercampur sempurna. Perhatikan volume beton yang digunakan agar sesuai dengan kebutuhan. Perhatikan juga kecepatan pengerasan beton, jika dirasa beton terlalu cepat mengeras, maka pemakaian damdex dapat dikurangi menjadi 1,5% dari berat semen yang digunakan.
- Saat selesai pengecoran dan beton sudah setting, lakukan curing menggunakan air atau kain basah untuk menjaga kelembaban dan mencegah beton terlalu ekstrim saat proses pengerasan.
Damdex digunakan untuk Perekat keramik dalam air
Pada kondisi tertentu, sangat bisa terjadi pemasangan keramik dalam air. Misalnya perbaikan keramik yang pecah dalam kolam renang dalam kondisi terisi air. Hal ini dapat dilakukan dengan bantuan damdex sebagai campuran pembuatan lem keramik.
Berikut ini tahapan yang dapat dilakukan untuk memperbaiki atau merekatkan kembali keramik tanpa harus menguras isi kolam :
- Siapkan semen dalam wadah kemudian tuangkan damdex secara perlahan. Aduk terus sampai membentuk pasta.
- Siapkan keramik yang sudah direndam sebelumnya kemudian oleskan pasta damdex ke bagian keramik yang akan direkatkan.
- Pasang keramik sesuai posisi yang diinginkan. Pastikan keramik merekat sempurna dan tidak bergeser. Pastikan juga posisi keramik rata dengan yang lainnya.
- Biarkan sampai kering. Campuran dan damdex tidak larut dalam air jika pencampuran dilakukan dengan benar. Pastikan juga setiap yang dibuat di aplikasikan dengan cepat karena pasta damdex akan sangat cepat mengering
- Pencampuran damdex dan semen tidak diperkenankan ditambah dengan air untuk aplikasi seperti ini. Takarannya adalah 3 bagian semen dan 1 bagian damdex ( 3 : 1 )
Damdex Untuk Menghentikan Aliran Air atau perekat nepel injeksi semen
Seperti yang saya kemukakan sebelumnya, damdex pernah saya gunakan untuk membantu pemasangan titik injeksi semen ataupun untuk menyumbat kebocoran air yang terjadi pada beton.
Berikut ini tahapan yang dapat dilakukan untuk menyumbat atau merekatkan nepel injeksi semen :
- Siapakan semen dalam wadah kemudian tuangkan damdex sedikit demi sedikit sampai membentuk pasta.
- Ambil pasta yang dibuat kemudian kepal-kepalkan menggunakan tangan sampai terasa pasta menjadi panas( pastikan anda memakai sarung tangan karet )
- Tempelkan pasta dan tekan dalam beberapa detik sampai pasta semen menjadi keras. Begitu juga dengan pemasangan titik injeksi semen. Lakukan langkah pemasangan nepel injeksi seperti tahapan ini.
- Komposisi antara semen dan damdex adalah 3 : 1 ( 3 bagian semen dan 1 bagian damdex ). Usahakan tidak dicampur air dan pakai semen yang masih baru untuk mendapatkan hasil yang maksimal
Damdex untuk Mengisi retakan beton
Banyak kerusakan beton yang dapat terjadi, salah satunya retak. Retak yang diperbaiki ini tidak diperuntukan pada area retak struktur yang mempengaruhi kekuatan bangunan. Atau konsultasikan dengan kontraktor bangunan anda untuk menggunakan metode ini.
Sebelum melakukan penuangan, pastikan area retak sudah dibersihkan. Jika memungkinkan, sebaiknya lakukan pembobokan terlebih dahulu pada area yang akan diperbaiki atau di cutting membentuk huruf V.
Berikut ini tahapan yang dapat dilakukan untuk memperbaiki beton retak menggunakan campuran damdex dan semen :
- Ciping atau cutting area retak membentuk huruf V kemudian bersihkan area agar terbebas dari debu.
- Kuaskan damdex murni pada area yang sudah di ciping dan dibersihkan.
- Siapkan semen dan damdex ( 3 bagian semen dan 1 bagian damdex )
- Tuangkan damdex ke dalam wadah yang terisi semen kemudian aduk membentuk pasta.
- Tuangkan pasta semen pada bagian yang retak sampai terisi penuh. Apabila ada penurunan, dapat dituangkan kembali pasta semen sampai penuh.
Note : Pastikan pembuatan pasta semen dan damdex dilakukan sesuai kebutuhan karena pasta ini akan sangat cepat mengeras. Jangan membuat adukan terlalu banyak agar material tidak terbuang.
Damdex Dapat digunakan untuk menutup nat keramik
Bagi yang bingung pilih produk untuk nat keramik yang cepat kering, tahan gores dan anti bocor untuk kolam renang kesayangan. Damdex memberikan solusi untuk nat keramik yang handal.
Berikut ini cara aplikasi damdex sebagai penutup nat keramik :
- Campuran semen dan air kedalam wadah. Buat seperti membuat acian pada umumnya.
- Kemudian tuangkan damdex kedalam acian dan aduk kembali sampai rata
- Persiapkan area nat keramik yang akan dikerjakan. Basahi area nat keramik kemudian aplikasikan campuran yang dibuat sebelumnya menggunakan kape. Aplikasikan menggunakan skrap atau busa.
- Bersihkan sisa campuran yang melebar pada keramik dan biarkan sampai kering.
Campuran Damdex untuk Pemasangan Keramik
Jika anda menginginkan keramik yang anda akan pasang merekat lebih kuat dan tahan lama, maka dapat menggunakan damdex sebagai bahan campuran untuk pemasangan keramik.
Berikut ini tahapan yang dapat dilakukan :
- Permukaan yang akan dipasang keramik harus dalam keadaan rata dan sudah di screed
- Basahi permukaan yang akan dipasang keramik menggunakan air
- Buat campuran antara semen dan air seperti membuat lem keramik pada umumnya. Kemudian tambahkan damdex sebanyak 1,5% sampai dengan 2 % dari berat semen. Contohnya 20 ml ( 2 tutup jerigen damdex kemasan 1 liter ) untuk 1 kg semen. Sesuaikan dengan jumlah adukan yang anda buat.
- Pasang keramik seperti pemasangan keramik pada umumnya. Biarkan sampai kering dan anda akan mendapatkan keramik yang lebih merekat sempurna dan sangat kuat karena menggunakan campuran damdex sebagai bahan tambahan.
Membuat Lapisan Waterproofing Menggunakan Damdex
Anda bingung memilih produk waterproofing yang ada saat ini ?
Kenapa tidak mencoba membuatnya sendiri menggunakan damdex sebagai bahan tambahan. Selain lebih ekonomis, tentu saja damdex sudah terbukti kuat dan tahan lama.
Pada pekerjaan waterproofing, langkah pertama yang dapat dilakukan adalah melakukan persiapan lahan yang akan dikerjakan. Berikut ini tahap yang dapat dilakukan :
- Bersihkan lokasi yang akan dikerjakan. Lokasi harus bersih dari debu, minyak, genangan air dan sisa adukan yang menempel pada permukaan beton.
- Lembabkan area yang akan dikerjakan. Jangan sampai air menggenang. Hindari pemasangan waterproofing pada area tergenang air atau terlalu kering agar mendapatkan hasil yang maksimal.
Setelah selesai melakukan persiapan, langkah selanjutnya adalah membuat campuran waterproofing menggunakan damdex. Berikut ini tahapannya :
- Siapkan semen dan lakukan penyaringan untuk menghindari semen yang menggumpal atau keras.
- Buat adukan seperti membuat acian pada umumnya dengan cara mencampurkan air dan semen. Setelah didapatkan campuran acian yang homogen, tambahkan damdex sebanyak 2 % dari berat jenis semen. Aduk kembali sampai rata.
- Pada beton yang sudah dibasahi sebelumnya ( sudah lembab ), aplikasikan campuran yang sudah dibuat menggunakan kuas roll. Aplikasikan sebanyak dua kali. Lapisan pertama secara vertikal dan biarkan sampai kering kemudian aplikasikan lapisan kedua secara horizontal. Pada area yang terbuka, lakukan curing untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Komposisi campuran : 1 Bagian Air, 2 bagian semen dan 2 % damdex ( 2% dari berat semen ).
Damdex merupakan produk yang multifungsi seperti yang sudah dibahas pada artikel ini. Jika anda ingin mendapatkan produk ini, silahkan kunjungi toko bahan bangunan yang ada disekitar tempat tinggal anda. Atau anda dapat membelinya secara online.
Terima kasih sudah berkunjung dan membaca artikel tentang cara menggunakan damdex. Silahkan tinggalkan komentar anda jika ada saran atau pertanyaan seputar produk damdex.
Tags : Damdex, cara menggunakan damdex, apa itu damdex, fungsi damdex dan harga damdex
FAQ Penggunaan Damdex
Bagaimana cara menggunakan Damdex?
Untuk menggunakan Damdex, ikuti petunjuk pada kemasan. Biasanya, Anda perlu membersihkan dan mengeringkan area terlebih dahulu, lalu aplikasikan Damdex dengan metode yang disarankan.
Berapa banyak Damdex yang dibutuhkan untuk area tertentu?
Jumlah Damdex yang diperlukan bisa bervariasi tergantung pada ukuran area yang akan diperbaiki. Petunjuk penggunaan yang lebih spesifik biasanya tersedia pada kemasan produk.
Apa saja persiapan yang harus dilakukan sebelum menggunakan Damdex?
Sebelum menggunakan Damdex, pastikan area yang akan diperbaiki bersih dan kering. Bersiaplah dengan peralatan yang mungkin dibutuhkan sesuai petunjuk penggunaan.
Bagaimana cara membersihkan Damdex jika terkena kulit atau mata?
Jika Damdex terkena kulit atau mata, segera bilas dengan air bersih. Jika iritasi berlanjut, segera dapatkan bantuan medis.
Berapa lama Damdex harus kering sebelum digunakan?
Waktu pengeringan Damdex sebelum digunakan dapat bervariasi tergantung pada kondisi lingkungan dan ketebalan lapisan yang diterapkan. Pastikan untuk memeriksa petunjuk khusus pada kemasan produk untuk waktu pengeringan yang optimal.